1.Kota Medan
Kota Medan adalah ibu kota provinsi Sumatra Utara, Indonesia. Kota ini merupakan kota terbesar ketiga di Indonesia
setelah Jakarta dan Surabaya, serta kota terbesar di luar Pulau jawa.Kota Medan merupakan pintu gerbang wilayah Indonesia
bagian barat dengan keberadaan Pelabuhan Belawan dan Bandar Udara Internasional Kuala Namu yang merupakan bandara terbesar kedua di
Indonesia. Akses dari pusat kota menuju pelabuhan dan bandara dilengkapi oleh jalan tol dan kereta api. Medan adalah kota pertama di Indonesia yang
mengintegrasikan bandara dengan kereta api. Berbatasan dengan Selat Malaka menjadikan Medan kota perdagangan, industri, dan
bisnis yang sangat penting di Indonesia.
Menurut Bappenas, Medan adalah salah satu dari empat pusat pertumbuhan utama di
Indonesia, bersama dengan Jakarta, Surabaya, dan Makassar.Medan adalah kota multietnis yang mana penduduknya terdiri dari
orang-orang dengan latar belakang budaya dan agama yang berbeda-beda. Selain
Melayu dan Karo sebagai penghuni awal, Medan didominasi oleh etnis Jawa, Batak,
Tionghoa, Mandailing, dan India. Mayoritas penduduk Medan bekerja di sektor
perdagangan, sehingga banyak ditemukan ruko di
berbagai sudut kota. Di samping kantor-kantor pemerintah provinsi, di Medan
juga terdapat kantor-kantor konsulat dari berbagai negara seperti Amerika Serikat, Jepang, Malaysia, dan Jerman.
2.Keunikan Kota Medan
Tarian
No comments:
Post a Comment